Polsek Cibeber Terima Laporan Warga Atas Kehilangan Bayinya

    Polsek Cibeber Terima Laporan Warga Atas Kehilangan Bayinya

       Polsek Cibeber Polres Cianjur Polda Jabar - Kepolisian Sektor Cibeber melalui SPKT menerima laporan dari warga atas kehilangan bayinya dari rumah sendiri pada saat habis di susui oleh ibu kandungnya.

       Kapolres Cianjur AKBP ASZHARI KURNIAWAN melalui Kapolsek Cibeber KOMPOL ACA NANA SURYADI dengan anggotanya menerima laporan warga tersebut melalui SPKT Polsek Cibeber pada hari Minggu Tanggal 12 Nopember 2023 pukul 10.00 wib.

       Warga Kampung Balengbeng, RT 01/07, Desa Mayak Kecamatan Cibeber, geger mengetahui kabar hilangnya seorang bayi, yang baru berumur 12 hari. Hilangnya bayi tersebut saat tidur di samping kedua orangtuanya diketahui pada hari Minggu (12/11/2023) sekitar pukul 02.00 Wib.

       Polsek Cibeber memeriksa rumah bayi yang hilang tersebut, Menurut keterangan bapak kandung sang bayi, Cep Danda (26) dirinya merasa kaget saat mengetahui anak pertama buah perkawinannya dengan Alika (17) hilang dari tempat tidurnya. “Anak saya sempat disusui ibunya sekitar pukul 12.00 Wib, dan kembali tidur, namun pas jam 02.00 wib saya bangun terlihat kelambu tempat tidur anak saya ditutupi selimut, pas dibuka kelambunya anak saya sudah gak ada, ” ungkap Danda.

       Pihak keluarga pun langsung mencari di sekitar rumah hingga persawahan.
    “Saya bilang ke bapak dan ibu mertua, anak saya hilang, dan kami pun bersama sama mencarinya hingga adzan subuh, ” kata Danda.
    Kabar hilangnya bayi bernama Muhamad Daffa, berjenis kelamin laki laki itu, sontak menggegerkan warga sekitar, pihak keluarga pun segera melaporkan kejadian tersebut ke SPKT Polsek Cibeber. Kasus hilangnya bayi bernama Muhamad Daffa, kini telah ditangani Unit Reskrim Polsek Cibeber untuk dilakukan proses penyelidikan lebih lanjut.

       Kapolsek Cibeber pada saat dikonfirmasi melalui WhatsApp membenarkan kejadian tersebut dan keluarganya sudah melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Cibeber dan Unit reskrim sedang menindak lanjuti laporan tersebut, Ungkap Kapolsek Cibeber.

    polres cianjur
    Cianjur

    Cianjur

    Artikel Sebelumnya

    Kanit Patroli Polsek Takokak Polres Cianjur...

    Artikel Berikutnya

    Tidak Sampai 24 Jam Polsek Cibeber Berhasil...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Panglima TNI Resmikan Gedung Trisula Denjaka dan Serahkan Ransus Mobile Dual Ramp System
    Polri Ungkap Tiga Kasus Besar Judi Online: Sita Aset Rp61 Miliar, Ungkap Sindikat Internasional
    Polri Resmi Launching Desk Ketenagakerjaan untuk Selesaikan Sengketa Tenaga Kerja
    Kapolri Resmikan Desk Ketenagakerjaan Demi Beri Jaminan Perlindungan Kaum Buruh

    Ikuti Kami